Jumat, 06 Oktober 2017

Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
MAYAT TERHORMAT
Monolog
karya: Agus Noor dan Indra Tranggono
PROLOG:
Selamat malam,…bl a,bla,bla…..(improvisasi)
Sebelum pertunjukan ini dimulai, marilah ada baiknya kita membangun kesepakatan,
yaitu hendaknya pertunjukan kita malam ini tidak diganggu bunyi tu-la-lit-tu-la-lit ponsel
anda atau pager. Bunyi-bunyi ilegal untuk sementara diharamkan. Maka saya memberi
kesempatan kepada anda untuk mengeksplorasi naluri-naluri purba anda: segeralah anda
menjadi pembunuh. Bunuhlah pager dan handphone anda ! Ini jauh lebih baik katimbang
anda membunuh orang, atau membacok, hanya karena perbedaan visi atau perbedaan
pendapat. Kalau nanti ternyata masih tu-la-lit-tu-la-lit, nikmatilah risikonya dipisuhi
penonton lain.
Baiklah saudara. Meskipun saya berdiri di sini dengan wajah coreng moreng kayak badut,
sesungguhnya saya ini bukan badut. Karena terus terang saja, saya tidak ingin
memperbanyak jumlah badut di negeri ini yang dari hari ke hari jumlahnya terus
menggelembung. Kita sudah polusi badut, over kuota. Semua posisi sudah diisi oleh
orang-orang yang lucu dan menggemaskan, sampai-sampai tukang monolog yang sok
nglucu terancam kehilangan sandang pangannya.
Oke, sekarang saya ingin mengajak para penonton yang terhormat untuk sekejap
menengok keberadaan mayat-mayat. Tapi saya harap anda jangan membayangkan
suasana horor seperti yang sering terlihat dalam sinetron-sinetron misteri di televisi.
Kalau horor di televisi itu, tidak menakutkan. Tapi justru malah menggelikan. Tidak
membikin bulu kuduk berdiri, tapi malah membikin satu-satunya elemen dalam tubuh
saya berdiri. Yah…itulah salah satu kelebihan bangsa kita: terlalu cerdas, sehingga apa
pun yang dilakukan seringnya meleset dari sasaran. Mau bikin horor malah menggelikan.
Mau mengusut perkara dan menuntaskan kecurangan-kecurangan, ee…hasil yang dicapai
malah penundaan-penundaan dan pengampunan.
Nah sekarang, kita mulai saja pertunjukan ini dengan pantun pendek:
Kapal keruk talile kenceng, nyemplung laut dihadang gelombang
Nonton monolog obat puyeng, asal rileks dan dada lapang
BAGIAN PERTAMA
Sebuah sel panggung. Remang dan sayup. terdengar jeruji dipukul monoton. Lalu
perlahan sepotong cahaya bagai lembing perak, menghujam tubuh SIWI yang lunglai
kepayahan bersandar di jeruji sambil memukul-mukulkan piring seng. Sesekali
mengerang, bahkan meraung…
SIWI terus memukul-mukul piring seng. Sampai kemudian muncul suara derap sepatu.
Semula pelan, kemudian mengeras dan mengeras. SIWI tergeragap. mendadak piring
seng itu berhenti bersuara. menolak dibunyikan. SIWI sekuat tenaga berusaha terus
membunyikan piring itu ke jeruji sel. tetapi piring seng itu tertahan diam.
SIWI: (marah kepada piring seng)
Kenapa? Takut? Kamu ini aneh lho, cuma piring seng saja kok langsung gemeter begitu
mendengar derap sepatu. Ayo terus bersuara. Bernyanyilah. Karena hanya kamulah satu-
Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
satunya sahabat saya di sini. (Siwi mencoba sekuat tenaga menggerakkan piring itu,
tetapi piring itu tetap tak bergerak) Dasar piring pengecut! Ingat, eksistensimu ini sudah
kuangkat, sehingga kamu tidak sekadar menjadi alat makan, tapi subyek yang bersuara.
Kamu punya hak bersuara. Ayo bersuara! (Kembali Siwi berusaha membunyikan piring
itu, tetapi tetap tak bisa). Ayo, toh, sebagai perkakas yang nasibnya sudah saya naikkan
derajatnya, mestinya kamu harus tunduk kepadaku. Ngerti! (Malah mendadak, piring itu
menyerang kepala Siwi) Eit, kok malah menyerang. Oo, tahu saya, pasti kamu sudah
kongkalingkong dengan para aparat itu untuk melawan saya, iya kan?! Pasti diam-diam,
saat saya tertidur, kamu keluar sel ini kasak-kusuk dengan mereka, dan menyusun
rencana supaya tidak loyal lagi padaku. (Piring itu menggeleng)
Sudah jangan mungkir. Di sini, kamulah satu-satunya sahabatku. Saya berteman dengan
kamu, karena hanya dengan beginilah saya bisa memelihara akal saya. Menjaga
kemampuan saya untuk memelihara harapan, impian. Alangkah konyolnya jika saya
sudah tidak mempunyai harapan. Dan lebih konyol lagi, jika saya tidak punya
kemampuan untuk memelihara harapan. Jadi, tolong, janganlah sekali-kali kamu
membelot, melawanku. Terimalah ketulusan cintaku….. Atau jangan-jangan kamu ingin
agar saya “ad interim” kan? Dik Piring, kamu harus bersyukur, karena kamu mempunyai
kedudukan yang sejajar denganku. Jangan bertingkah, lu. Saya mutasi jadi kakus, dibeol-in
kamu !
Mendadak seperti terdengar lagi langkah kaki — atau entah apa — begitu pelan, seperti
bisikan, membuat SIWI menajamkan pendengarannya, mendekatkan telinganya ke piring
seng itu. Mendadak piring seng itu meloncat melacang, seperti kaget dan ketakutan.
SIWI : (Berbicara pada piring seng)
Hai, mau ke mana? Jangan tinggalkan aku. Cepat turun sini. Jangan ngambeg gitu….Ada
apa? (Piring seng itu masih melayang-layang, bergerak-gerak seperti bicara) Kamu
ngomong apa, sih? Ngomong saja terus terang? (Piring seng itu turun mendekati Siwi,
nampak berbisik) Ayo toh jangan bisik-bisik begitu. Ah, yang bener! Kamu jangan
sembarangan bisik-bisik lho. Atau kamu mau jadi tukang bisik? Semprul! Yang
menentukan kamu mau jadi apa itu aku. Nasibmu sepenuhnya di tanganku. Aku bisa saja
menjadikanmu terhormat, tapi juga bisa menjadikan kamu sekadar barang rombengan.
Begitu saja kok repot. Sini, apa kamu ingin saya jadikan barang rombengan?!(Piring
menggeleng).
Makanya, sebagai aparat kamu ini jangan semena-mena, apalagi dengan orang sipil
macam aku. (Piring ngambeg, lalu melayang lagi menjauhi Siwi). Lho,lho…jangan
kabur….Percayalah, meskipun aku ini sipil yang sedang berkuasa — setidak-tidaknya
atas dirimu — aku tidak akan menyakiti kamu, apalagi menculik atau melenyapkan kamu.
Aku justru ingin menjadikanmu piring yang mandiri, piring yang merdeka….
Di gertak begitu, piring itu langsung mengkerut, takut. Lalu SIWI berusaha
membunyikan piring itu kembali, tetapi mendadak terdengar suara derap sepatu,
membuat SIWI ketakutan.
SIWI: (Setelah suara sepatu itu berlalu, ngomong kepada piring seng)
Ternyata kita ini sama-sama penakut, ya. Ternyata ada yang lebih berkuasa daripada saya
yang orang sipil ini. Ternyata ada yang lebih aparat daripada aparat macam kamu.
Mereka adalah aparat yang hanya bisa membentak, memerintah dan memaksa kita untuk
patuh melalui teror dan ketakutan. Ternyata kita ini senasib. Ternyata kita ini sama-sama
sipil! Sama-sama rombengan! (Membanting piring seng).
Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
SIWI terpuruk. Musik tipis mengalun. Sel itu kembali ditangkup kesunyian yang
menekan. Siwi menggelar tikar. Minum. Suasana kendor….Siwi mengambil kartu, lalu
membanting-banting kartu seakan-akan sedang berjudi….
SIWI: (Setengah mengeluh, setengah meracau)
Penjara…Kuburan…. apakah yang membedakan keduanya? Barangkali tak ada. Setiap
orang tak ada yang ingin memikirkan keduanya. Berusaha sedapat mungkin tak
bersentuhan dengannya. Orang tak ingin berhubungan dengan kuburan, karena selalu
mengingatkan pada kematian. Dan orang tak mau berurusan dengan penjara, karena juga
sering kali berujung kematian…
Dengan payah, ia berusaha bangkit, kembali menerawang keluar jeruji, memukul-mukul
piring seng, kemudian bergerak pelan ke arah bibir panggung, dan suara musik yang
sayup perlahan menghilang, bagai angin yang bergerak menjauh…
SIWI: (Kepada penonton)
Anda pasti membayangkan, kalau saya ini tokoh besar. Tokoh oposisi yang ditangkap
kemudian dipenjarakan. Ya, setidaknya seorang demonstran militan. Wouw…betapa
gagah dan mulianya prasangkaan saudara itu. Semestinya, saya ini harus merawat
kesalahpahaman itu sebaik mungkin, agar saya bisa sedikit terhibur. Sehingga diam-diam
saya ini bisa merasa bahwa diri saya ini memang orang penting, orang besar yang selalu
ditakuti penguasa.
Tapi, sebentar….(Mencermati sosoknya sendiri) Saya kok ya curiga, jangan-jangan saya
ini memang orang besar,…. Setidak-tidaknya ada yang besar di dalam diri saya…. Iya
lho, jangan-jangan saya ini benar-benar pemberani, militan dan cerdas. (Siwi meminta
konfirmasi pada pring yang tergolek di lantai, lalu mematut diri seperti orang bercermin)
Iya kan ? Coba lihat, setidaknya saya ini punya potongan sebagai pembangkang..
(Bertanya kepada piring) Pantas kan saya jadi pembangkang ? Soalnya, jadi
pembangkang itu ternyata ada enaknya: kalau nasib baik, bisa terpelanting naik jadi
penguasa atau setidak-tidaknya jadi petinggi negara. Perkara sesudah jadi penguasa lalu
lupa berjuang, itu bukan soal pengkhianatan. Bukan. Itu justru menunjukkan sikap
Konsisten untuk selalu tidak konsisten….(Pause)
Tapi celakanya, saya ini cuma seorang juru kunci. Kekuasaan saya cuma sebatas kuburan
dan tulang-tulang berserakan. Itupun cuma juru kunci kuburan umum. Tentu, nasib saya
akan jauh lebih baik, misalnya, kalau saya ini juru kunci Taman Makam Pahlawan. Sebab,
menjadi juru kunci Taman Makam Pahlawan tentu lebih prestisius dan memiliki banyak
privilige. Lha ya jelas, lha wong yang diurusi itu jazad para pahlawan.Ingat…p a h a l a w
a n (sambil menggelembungkan mulut). Meskipun yang disebut pahlawan itu lebih pada
orang-orang yang memegang senapan. Istilah yang digunakan saja beda. Kalau orang
bersenapan yang mati maka ia disebut gugur dalam tugas: Gugur satu tum uh seribu,
tunai sudah janji bhakti…. Lho mati saja ada lagunya. Coba kalau orang biasa yang mati,
paling banter disebut meninggal. Apalagi kalau hanya kere yang mati, maka dengan
semena-mena ia disebut tewas atau koit atau bahkan modar. Kok nggak ada ya kere mati
disebut gugur dalam tugas. Padahal seorang kere pun pada galibnya juga punya tugas
mulia…, karena kemuliaan itu ada ukurannya sendiri-sendiri, tergantung bagaimana kita
memaknai kemuliaan itu,…..meskipun ya kebangetan jika tiba-tiba ada kere yang merasa
benar-benar mulia. Gila masyarakat kita ini, ternyata masyarakat mayat pun disekat-sekat
oleh kelas, tergantung dari status sosialnya. Dan sejarah yang ditulis para pendekar,
Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
cenderung menganggap senapan sebagai ukuran kepahlawanan. Bukan pada
kecemerlangan otak, ketulusan pengabdian, dan ketegaran integritas dirinya.
Tapi, saya tidak ambil peduli. Meskipun mayat-mayat yang saya urusi tidak
dikategorikan sebagai pahlawan, saya toh bangga. Bangga sekaligus terharu, karena
mayat-mayat yang saya urus tak pernah mengeluh, meskipun tempat
persemayamannya…panas, gerah, sumuk,….Mereka tidak minta AC untuk ruang
kuburnya. Sangat berbeda dengan mayat-mayat di kuburan Senayan, baru sekali saja jadi
mayat, sudah macem-macem menuntut ini-itu, minta kenaikan gaji…
Akhirnya saya paham. Kalau toh mereka itu tak banyak menuntut ini-itu, barangkali
mayat-mayat itu memang sudah lama terdidik dan terbiasa hidup menderita ketika hidup
di dunia. Sehingga wajar, misalnya, jika mereka lebih merasa nyaman di kuburan. Karena
di dalam kubur mereka tidak pernah mengalami tekanan-tekanan dalam bentuk apa pun.
Mayat-mayat yang urus itu begitu santun. Mereka adalah klien-klien saya yang terhormat,
meskipun bisa jadi mereka mati tidak dengan cara terhormat. Mungkin saja ada yang
terpaksa diseyogyakan untuk mati karena diberi bonus peluru, atau mendapatkan
kehormatan dengan dijerat lehernya, atau dipaku kepalanya, diperam dalam kulkas…Dan
ada satu mayat perempuan yang membisiki, bahwa ia mati disebabkan kemaluannya
dimasuki benda bulat , panjang dan tumpul: selonjor besi. Ya….selonjor besi yang bulat,
panjang dan tumpul itu dimasukkan pelan-pelan, kemudian ditekan sekuat tenaga.
Sehingga rahimnya hancur, kemudian ia dibuang di sebuah hutan. Saya benar-benar
terkesima dengan nasib mayat sahabat saya itu. Mbak, mbak, mbak…wahai mayat yang
selalu hadir dalam mimpi burukku, di manakah kamu ? Ceritakan padaku tentang
dirimu…
- Apa sih status Anda waktu hidup di dunia?
+ Saya hanyalah seorang buruh…
- Lalu kenapa Anda sampai meninggal?
+ Saya dituduh memimpin demonstrasi kenaikan gaji.
- Bukankah Anda yang bernama….
+ Jangan sebut nama saya. Nama saya telah menjadi hantu yang menakutkan bagi orangorang
yang dengan bangganya menghabisi saya demi perut mereka.
- Tapi nama Anda sudah sangat terkenal. Bahkan menjadi legenda yang cukup
menggoncang dunia peradilan…
+ Dunia peradilan hanya terguncang. Namun tak mampu berbuat apa-apa. Nama saya
hanya berhenti sebagai fakta, sebagai data yang disimpan dalam berkas-berkas mereka.
- Apakah Anda bisa menyebut nama orang-orang yang melenyapkan Anda?
+ Tidak. Kalau saya sebutkan, mereka pasti akan membunuh saya lagi. Saya takut untuk
mati yang kedua kali.
SIWI tersadarkan. Lalu berkata:
Kenapa aku justru dleweran ngurusi persoalan besar yang masih gelap ? Bukankah
persoalanku sendiri masih gelap ? Aku sendiri tak pernah tahu, bahwa diriku memiliki
kelayakan untuk dikurung seperti ini. Tapi soalnya barangkali bukan layak atau tidak
layak untuk dipenjara. Yang jelas, kasus ini butuh korban. Butuh tumbal. Dan aku
menolak untuk ditumbalkan !
Besok, kepada interogrator akan saya katakan persoalan yang sesungguhnya. Biar
semuanya jelas. (SIWI MENGANTUK) Oalllah…..interograsi, interograsi….Lagi-lagi
interograsi…..
Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
Mendadak terdengar derap suara sepatu. SIWI ketakutan. Ia segera bersembunyi dan
tidur meringkuk di salah satu ruangan sel.
Musik keras menyapu.
BAGIAN DUA
Ketika SIWI tertidur, setting jeruji penjara berubah menjadi gerbang kuburan yang
mendadak terbuka. Terdengar suara deru truk, mengeram dalam kelam. lalu mengendap
derap kaki, memasuki kuburan, teriakan-teriakan yang seakan menyembunyikan rahasia,
tetapi diucapkan dengan tergesa. Semua menggambarkan suasana pemakaman ratusan
mayat, yang serba darurat: cepat dan gawat. SIWI, perlahan-lahan bangun dari tidurnya,
tergeragap menyaksikan semua itu. Lalu ia pelan-pelan mengendap dalam gelap. Sampai
kemudian suara truk menderu, menjauh.
SIWI: (Mengamati timbunan tanah, sesekali mengoreknya dengan tangannya, gugup….)
Satu.., tiga…sepuluh…Empat ratus….seribu lima ratus….lima ribu…. (Terus
menghitung).
Dari malam ke malam semakin banyak saja mayat yang mereka lemparkan ke kuburan
terpencil ini. Ini sudah malam yang ke sepuluh atau entah ke berapa. Otak saya jadi malas
mengingat, karena begitu seringnya hal ini terjadi. Aneh. Apa yang sebenarnya sedang
terjadi? Sepanjang saya jadi penjaga makam, baru kali ini saya mengalami kejadian
seaneh ini. Saya memang mendengar kalau saat ini sering terjadi pembunuhan. Janganjangan
ini bukan sekadar pembunuhan, tapi pembantaian… (Siwi terus bergerak ke
sekeliling panggung, mengamati “mayat-mayat” yang terkubur bergelimpangan tak
sempurna. Ia terkepung oleh hamparan mayat yang begitu mengenaskan. Berulangkali ia
memungut sesuatu dan mengamati “benda” yang ada di tangannya, dan ia selalu kaget
terbelalak). Kepala…biji mata….tangan….kaki…Gila…tubuh manusia dicerai berai
seenak wudelnya sendiri. Rupanya iblis sudah menjelma pada diri manusia. Perilaku
mereka jauh lebih iblistik daripada iblis itu sendiri. (Siwi terus bergerak mengamati
“mayat-mayat” yang bergelimpangan. Musik. Siwi menguburkan mayat-mayat dalam
suasana yang karikatural, sampai akhirnya terhenti ketika menjumpai mayat perempuan
berkuning langsat)
Astaga…saya kenal perempuan ini. Kenapa ia harus mati. Gila…aroma kematiannya
masih terasa menyengat, dan dari selangkangnya masih mengalir darah. Sempatsempatnya
pembunuh itu menyempurnakan keiblisannya sehingga hancurlah kehormatan
perempuan ini…(Mayat perempuan itu merintih)
“Saya tidak tahu apa kesalahan kami. Tiba-tiba saya lihat puluhan orang datang
menyerbu toko kami. Harta benda kami dijarah. Mereka seperti menumpahkan kebencian
kepada kami. Papah dan mamah saya disiksa, sementara saya dan cacik saya dijadikan
pesta. Keluarga kami dibantai. Toko kami dibakar lalu papah saya dilempar ke dalam
lautan api. Juga mamah saya, cacik saya, engkoh saya, dan saya…”
Gila ! Peradaban apa ini ? Bagaimana mungkin nafsu dan kekejaman bisa bekerja sama
secara kompak begini? Manajemen kekejaman macam apa yang mereka gunakan?
Apakah ini yang disebut kekejaman dengan paradigma baru? (Pause) Paradigmaparadigma
ndasmu!
Siwi mengangkat satu persatu mayat itu, dengan perasaan tertahan. Ia berulangkali mau
muntah mencium anyir darah. Ia mematung di antara “mayat-mayat”. Cemas.
SIWI : Barangkali kuburan ini tak cukup menampung mayat-mayat tak bernama itu.
Ribuan orang mati, serapuh daun rontok ditiup angin. (Pause) Kenapa begitu gampang
Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
orang mati? Kenapa begitu ringan orang membunuh, seringan orang mencabuti bulu
ketiak?. Mereka tak lagi butuh alasan untuk membunuh. Dan para korban pun dipaksa tak
boleh tahu kenapa harus mati. Apakah mereka harus mati hanya karena berbeda warna
kulitnya, beda bentuk matanya, berlainan cara bicara dan bahasanya, atau hanya karena
tidak sama ketika menyembah Tuhannya. Kenapa untuk semua perbedaan itu, sekarang
ini orang harus mati ?
Aneh, begitu banyak orang tak berdosa mati. Sementara orang yang dosanya luar biasa
banyaknya malah tidak mati-mati. Ini sangat-sangat tidak fair. Ini sudah kebangeten.
(Pause) Saya jadi percaya, maut ternyata tidak bisa bekerja sendirian. Sebab, maut bisa
diciptakan. Maut bisa diselenggarakan oleh siapa pun yang berkuasa. Mereka bisa
menaburkan maut kapan saja, sehingga udara yang terhisap selalu berbau kematian.
Ya…kematian yang bisa di order kapan saja…. (Siwi menyulut rokoknya.
Menghembuskan asap kuat-kuat)
(Siwi tiba-tiba tersadar jika dirinya telah ngelantur) Lho, lho….saya ini kan cuma penjaga
makam, juru kunci kuburan, kok heroik banget ta ? Seharusnya, saya tak perlu repotrepot
memikirkan soal ini. Biarin aja, gitu aja kok repot. Bukankah bagi saya kematian
itu sudah menjadi hal biasa. Malah, kalau sehari tak ada orang mati, bagi saya justru aneh.
Saya jadi kehilangan peluang. Penghasilan pun berkurang. Jadi mestinya kalau ada orang
mati, diam-diam saya bersyukur. Itulah sebabnya, — jangan bilang-bilang ya — setiap
hari saya sering berdoa agar Tuhan memperbanyak jumlah angka kematian: Tuhan
kirimkan kematian ke kuburan kami, Gusti Allah paringana sripah…
Tapi tentu saja, saya cuma berharap pada kematian yang wajar. Yaitu, orang yang benarbenar
mati karena dipanggil Tuhan, bukan karena dimatikan. Lho…jelek-jelek, saya ini
penjaga makam yang sedikit tahu etika, tahu fair play, win and win solution, cingcay….
Karena itu pula, di kuburan sini saya tak pernah main kadal-kadalan. Saya ogah
melakukan korupsi, habis memang tidak ada yang layak dikorupsi di sini. Apa, bunga?
Masih lumayan kalau bunga bank! Apa, kemenyan? Lumayan juga, bisa untuk mutmutan.
Mosok, saya harus rebutan dengan dhemit?
Kalau toh saya harus melakukan tindakan ilegal, paling banter saya cuma menyewakan
tempat bagi pasangan yang nggak kuat sewa hotel. Short-time di sini lebih murah..
Nah, lihat, di pojok yang gelap sebelah sana biasanya mereka main. Cukup menggelar
koran. Heran saya, apa ya mereka nggak takut ganthet! Tapi ini juga keuntungan
sampingan yang cukup lumayan. Di samping dapat uang sewa tempat, sekali-kali saya
juga bisa…. mengintip mereka….Jadi setiap malam saya bisa lihat siaran langsung”BF”.
Pada awalnya memang seru dan syur. Tapi lama-lama bosen juga. Habis gayanya
monoton sih…Mereka kurang berani melakukan terobosan kreatif dan penjelajahan
estetik. Terlalu kuno dan konvensional!
Ya, begitulah, saudara-saudara. Ternyata saya tak cuma berurusan dengan mayat, tapi
juga dengan bermacam orang dengan beragam watak. Ada yang memang datang untuk
ziarah kubur. Tapi ada juga yang datang untuk minta berkah. Itu lho, di tengah-tengah itu,
biasanya puluhan orang bertirakat di bawah pohon beringin besar itu. Katanya sih ada
yang menunggu pohon beringin itu. Kata orang-orang itu juga, di bawah pohon beringin
itu tersimpan harta karun yang luar biasa banyaknya. Pikiran gendheng macam apa ini.
Apa ya memang dulu ada raja yang menguras duit negara lalu menyimpannya di bawah
akar-akar beringin itu, sehingga harta korupsinya tak terlacak?! Tidak faham saya. Lho
percaya kok sama beringin…
Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
BREAK. ISTIRAHAT.
SIWI tersentak. Ia mendengar suara mengerang. Suara itu sesungguhnya sudah mulai
terdengar sayup saat siwi masih asyik bicara. Sampai kemudian erangan itu menyadarkan
SIWI dan membuatnya segera mencari asal suara. Lalu ia mendapati satu tubuh yang
tergolek, kotor dan payah, setengah hidup-setengah mati, tangannya menggapai-gapai
minta tolong. segera SIWI membopong tubuh itu, kepayahan menyeretnya ke tempat
yang lebih terang. Dengan satu gerakan, SIWI berubah posisi: menggeletak payah dengan
tangan menggapai-gapai. siwi berubah peran jadi mayat (seorang mahasiswa)
MAHASISWA: (Mengerang kepayahan)
Tollooonggg….. aduhhhh…aduhhhh…panas….panas…panas (Terus mengerjatngerjat)….Tolong….air….air…..kalau
ada teh panas juga boleh…..
Dengan satu gerakan mayat itu kembali berubah jadi SIWI: Mencoba menolong dan
menenangkan
SIWI: Tenang, Mas…Tenang… Saya Siwi. Ya… S..i..w..i..(Es -ai - double you- ai)!
Penjaga makam di sini. Nggak usah takut. Ayo, duduklah. Mau minum lagi? (Siwi
bergerak mengambil air minum, kembali, dan meminumkannya pada mahasiswa itu,
imajiner) Nah, begitu kan enak. Mas aman di sini.
SIWI berubah jadi mahasiswa
MAHASISWA:
Apakah saya ada di neraka ? Kok panasnya bukan main….Aduhhhh jangan masukkan
saya ke neraka…..Jangan….Jangan siksa saya….Jangan potong kemaluan saya.
Percayalah….selama hidup jadi mahasiswa, saya selalu menggunakan kemaluan saya
untuk hal-hal yang tidak memalukan. Tapi….. kalau toh cuma sesekali….pernah
juga….Tapi,…tapi… itu saya lakukan dengan amat sangat terpaksa, karena nggak kuat
nagmept. Tapi itu cuma sekali,….she, dua kali….Pertama dengan pacar saya….Kedua,
dengan ibu kost saya….Tapi percayalah, dialah yang memaksa saya, sehingga saya pun
terpaksa dengan penuh suka rela, memenuhi permintaannya yang penuh paksaan
itu….Itupun terpaksa saya lakukan, karena saya mencoba menghargai paksaannya yang
memang saya harapkan
SIWI: Anda ini kok malah bikin pengakuan segala…Ehhh Mas…berdosa ya berdosa, tapi
jangan jujur-jujur amat. Mestinya Anda ini justru harus berbelit-belit, bahkan kalau perlu
bikin segala macam trik, biar pemeriksaannya bisa lebih dramatik. Pakai pura-pura sakit,
siapa tahu nanti dikasihani, terus diampuni. Tapi ngapai pakai ngaku-ngaku segala, lha
wong situ masih di alam kubur. Belum di alam sono….
MAHASISWA:
Lho,….saya masih di alam kubur ? Pantesan…kok gelap. Trus, anda ini siapa ?
Interogrator alam kubur ya ? Aduhhhhhh….jangan periksa saya. Jangan. Saya tidak siap
diperiksa. Jangan….jangan ! Jangan cecar saya dengan pertanyaan-pertanyaan yang sulit.
Jangan….Selama hidup jadi mahasiswa, saya sudah terlalu capek menjawab pertanyaan
yang sulit-sulit dari dosen saya, apalagi untuk pertanyaan bersifat esai,….saya malah
sering bingung. Kalau you mau bertanya kepada saya, yang gampang-gampang saja
ya….chek point saja. Jadi saya tinggal melingkari saja….
SIWI: Saya ini Siwi…..Penjaga kuburan ini. Tenanglah,…anda nggak usah panik. Anda
ini belum mati. Ayo diminum lagi….Nah, segar kan ? Nah, duduklah dengan tenang.
Ambil nafas dalam-dalam lalu hembuskan pelan-pelan. Tak perlu khawatir,…di sini anda
aman.
Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
MAHASISWA: (kembali panik)
Tapi orang-orang bertopeng itu ? Jumlah mereka banyak. Sangat banyak. Lihat ! Lihat !
Mereka berderap-derap kemari. Jangan….jangan siksa saya ! jangan bunuh saya ! Bukan
saya penggeraknya. Bukan. Jangan….jangan copot jantung saya….
SIWI:
Jantung ? Bukankah jantung anda masih ada ? Coba….raba dada anda…Nah masih
berdenyut kan ? Anda masih hidup
MAHASISWA:
Benarkah saya masih hidup. Kemarin saya merasa sudah mati. Dada saya terasa pecah.
Entah oleh apa. Entah oleh siapa. Tapi saya melihat kelebat orang-orang bertopeng itu
meringkus saya, membekap saya, mencekik saya…. Tubuh saya berulangkali dibanting,
diinjak, diludahi. Dan mendadak ada tangan-tangan berkelebat menghunjamkan belati di
dada saya. Ya….. darah segar muncrat. Terus mengalir. Deras. Amat deras. Sampai
berliter-liter. Pandangan saya berkunang-kunang. Saya jatuh…terkapar…tak berdaya….
Di dalam kesadaran saya yang timbul tenggelam, saya rasakan mereka menyeret tubuh
saya. Terus menyeret sampai jauh. Sampai saya sadar….sampai akhirnya anda
menemukan saya di sini…di kuburan sunyi ini…(Pause).
Mas Siwi,…saya berterimakasih karena anda telah menyelamatkan saya. Tapi meski
nasibnya cukup beruntung, saya toh tetap sedih. Puluhan, bahkan ratusan teman saya mati
mengenaskan di jalan-jalan, di selokan-selokan. Mereka beramai-ramai dibantai, justru
ketika mencoba menghentikan pembantaian gila ini. Kami memperjuangkan pikiran
waras, tapi orang-orang bertopeng itu menjawabnya dengan nyalak senapan dan gebukan
pentungan. Mas Siwi, kita harus menghentikan proyek gila ini !
SIWI:
Kita ? Kita siapa ? bagaimana pun kita ini beda. Anda mahasiswa. Saya cuma juru kunci.
Mahasiswa itu masa depannya jelas, bisa lulus sarjana, jadi birokrat, jadi politikus, jadi
pengusaha….Sedang juru kunci ? Mau jadi apa ? Juru kunci itu jabatan paripurna. Pol.
Mosok, ada juru kunci terpeleset jadi Dirjen Pemakaman…..
MAHASISWA:
Meskipun mas Siwi ini cuma juru kunci, tapi Mas Siwi tahu banyak soal pembantai ini.
Mas Siwi mesti berani jadi saksi kunci untuk membongkar kasus ini…
SIWI: (kaget, bahkan setengah takut)
Saksi kunci ? Aduhhhhh…jangan Mas…apalah saya ini. Saya ini cuma teri yang
gampang diuntal oleh ikan-ikan kakap
MAHASISWA:
Justru karena kita teri, maka kita harus berani bersaksi, agar ikan-ikan besar itu tidak
sewenang-wenang melalap jutaan teri yang lain. Tapi semuanya terserah mas Siwi. Saya
cuma menganjurkan….
Dan kelebat bayangan orang-orang bertopeng itu bagai bermunculan dari rimbun kelam.
SIWI ketakutan, mencoba sembunyi. Sementara SIWI sendiri langsung pontang-panting
menyelamatkan diri. Beberapa saat kemudian, kelebat bayangan “orang-orang bertopeng”
itu menghilang. SIWI merasa selamat dari ancaman, meski ia masih juga cemas dan
ngos-ngosan.
SIWI: Orang-orang bertopeng itu lagi. Siapakah sebenarnya mereka? Apa hubungan
orang-orang bertopeng itu dengan pembantaian demi pembantaian yang kini berkecamuk
di mana-mana?! Apakah orang-orang bertopeng itu yang mengirim mayat-mayat ke sini?
Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
(SIWI mengamati sekeliling, melangkah hati-hati, takut menginjak mayat-mayat yang
bergelimpangan memenuhi kuburan) Bau kematian yang berpusaran memenuhi udara.
Apakah mereka tak bisa lebih beradab sedikit dengan memberi penghormatan yang layak
bagi mayat-mayat ini? Boleh jadi ketika hidup, mayat-mayat ini memang pencoleng,
perusuh, pemberontak —atau apa saja. Tetapi bukan berarti mayat-mayat ini boleh
dilempar begitu saja ke kuburan, tanpa penghormatan.
Lalu SIWI bergerak ke satu sudut, mengambil bendera-bendera putih mungil yang terikat
pada batang-batang bambu kecil. kemudian mencapkan bendera-bedera putih itu ke tanah,
seperti tengah menanam nisan, sambil terus bicara….
SIWI: Aku tak kenal kalian, tapi aku tak bisa membiarkan kalian terkubur tanpa
penghormatan. (Menancapkan bendera-bendera putih itu) Anggap saja ini upacara kecil
bagi kematian kalian. Semoga saja bisa membuat kalian sedikit terhibur. Aku tak punya
banyak dana untuk membiayai upacaya besar bagi penguburan kalian. Aku cuma penjaga
kuburan. Maafkan, kalau upacara ini kurang sempurna. Tak ada terompet yang mengringi
pemakaman kalian, tak ada tembakan salvo, tak ada liputan televisi, tak ada bunga, tak
ada kembang api…. (Terus menanami bendera-bendera putih itu, sampai hampir
memenuhi semua sudut kuburan. Sementara itu bagai doa yang mengiringi upacara kecil
SIWI, terdengar suara gemeremang, seperti suara-suara orang bertahil. Seperti suarasuara
orang berdoa yang menggigil. Begitu gaib. Suara itu menjadi bagian dari upacara
penguburan yang tengah dilakukan SIWI). Istirahatlah dengan damai. Tak usah kalian
mengutuk mereka yang membantai kalian. Aku tahu, kalian marah dan menyimpan
dendam karena kematian kalian yang terasa begini hina. bagikupara pembantai kalianlah
yang jauh lebih hina. Siapa pun yang membantai kalian, sungguh luar biasa menjijikkan.
Memuakkan! Kukira hanya setan — setidaknya mereka yang bersekutu dengan
kekuasaan setan —yang bisa melakkan pembantaian macam ini.. Celakanya, kita tak
pernah tahu siapa mereka itu. Ya…bagi mereka…orang-orang macam kalian lain tak
lebih dari seekor hama yang selalu dianggap mengancam hasil panen kekuasaan mereka.
Padahal mereka tidak pernah menanam. Tidak pernah, kecuali memaksa memeras
keringat orang lain untuk bercocok tanam. Mereka tak lebih dari mandor-mandor yang
menganggap kekerasan sebagai kebenaran.
Sambil terus menanam bendera-bendera putih kecil itu, dalam benak SIWI berkecamuk
kegelisahan bercampur kecemasan. Sampai kemudian terdengar suara tangis bayi yang
menyayat-nyayat. Tangi itu mula-mula terdengar sesekali, membuat SIWI menajamkan
pendengarannya. Lalu tangin itu menghilang. Siwi kembali menanam bendera-bendera
putih itu denga khusyuk. lalu kembali terdengar suara bayi melengking, SIWI mencari
sumber suara. Tapi sia-sia. Suara bayi itu selalu mendadak lenyap ketika SIWI mendekat.
SIWI:
Aneh… Jangan-jangan bayi itu anak jin yang dibuang ke kuburan ini. Tapi untuk apa jin
itu membuang anaknya sendiri? Dia bukan termasuk mahluk yang tidak
bertanggungjawab seperti manusia yang gemar membuang bayi dari hasil hubungan yang
tak resmi.
Kembali terdengar suara tangis bayi. Kali ini segera di susul tangis bayi-bayi yang
lain.Tangis bayi itu bagai bermunculan dari segala penjuru, menjadi nyanyi keperihan
yang berkumandang memenuhi malam. SIWI benar-benar dikepung suara bayi….
Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
SIWI : Saya curiga, suara-suara itu adalah tangis arwah bayi. Saya curiga…… ada begitu
banyak bayi dibunuh. Jangan-jangan…..pembantaian tidak hanya menelan korban orangorang
tua…tapi juga bayi-bayi….
SIWI bergerak ke sekeliling panggung. Ia berjalan di antara hamparan mayat-mayat….
sampai kemudian ia terpekik kaget ketika di antara timbunan mayat, ia menemukan
puluhan mayat bayi.
SIWI:
Edan!!! Ternyata dugaan saya tidak meleset. Mereka juga membantai bayi-bayi…. Bayibayi
pun dibunuh tanpa ampun. Bayi-bayi pun dibantai secara beruntun. Rupanya mereka
tak ubahnya raksasa yang meramu nyawa bayi menjadi jamu, yang direguk supaya bisa
hidup abadi. Gila. Langkah generasi sedang dimatikan. Generasi demi generasi
dilenyapkan dari rahim zaman, untuk diganti mesin-mesin yang hanya bisa patuh….
SIWI mencoba mengubur puluhan mayat bayi itu dengan khidmat, sambil
menembangkan keperihan…. terkadang ia seperti menimang-nimang….
SIWI : (Menembang)
Di bening matamu kuberkaca
mencari makna duka lara
Di tangismu kudengar nyanyian
adakah itu nyanyian Tuhan….
Tidurlah tidur anak kehidupan
Tidurlah tidur dalam kedamaian….
Sambil terus menembang, Siwi mengubur dan menancapkan bedera-bendera putih itu. Ia
tak pernah menyadari, betapa puluhan mata menatapnya dari balik belukar. Sampai
kemudian SIWI terkejut, ketika puluhan orang bertopeng telah mengepungnya. SIWI
merayap mundur. Orang-orang bertopeng terus mengepung…. Ketika SIWI menyadari
bahwa ia tak punya kesempatan untuk meloloskan diri, ia lalu mencoa memberanikan diri
untuk menghadapi puluhan orang bertopeng itu. Keberaniannya bangkit, seperti
keberanian orang yang sudah tak punya pilihan. Maka SIWI mencoba berdiri tegar, meski
tetap saja gemetar. Ia berusaha berkata tegas meski tetap saja cemas. Di puncak
kegeramannya ia mengaum:
SIWI :
Barangkali otakku terlalu beku untuk bisa mengurai silang sengkarut persoalan yang
membuat begitu banyak orang takut. Atau barangkali aku terlalu gegabah untuk
menjamah masalah yang mendadak tumpah ruah. Atau barangkali, aku terlalu nekad,
terlalu berani untuk memasuki rimba persoalan yang nggegirisi ini…
Kalau akhirnya kuputuskan untuk bersaksi, bukan karena aku ingin jadi pahlawan. Bukan.
Sebab kepahlawanan itu rapuh. Dan kepahlawanan itu dari hari ke hari semakin merosot
harganya. Aku bersaksi karena aku sekadar ingin menebus rasa bersalah, dan rasa
berdosa saya terhadap mayat-mayat sahabat saya. Sebab selama ini aku lebih banyak
diam, lebih banyak bungkam…. Ternyata tidak selama diam itu emas.
Kenapa tragedi kemanusiaan yang jelas dan gamblang, selalu dibuat ngambang ?
Kenapa orang yang sudah jelas bersalah, justru dilindungi dan diberi ampunan ?
Kenapa orang-orang yang jelas menjadi korban justru dinistakan dan diberi hukuman ?
Aku jadi curiga, ada begitu banyak kepentingan sedang dipertahankan.
Aku jadi curiga, ada begitu banyak nama yang hendak diselamatkan demi kehormatan
Monolog Mayat Terhormat || Agus noor || Dunia Sastra || DuniaSastra.Net
yang dipaksakan. Kehormatan yang dipahatkan dan dijulangkan di antara nisan-nisan tak
bernama.
Aku jadi curiga, ada begitu banyak fakta sedang ditenggelamkan.
Aku jadi curiga banyak kisah nestapa, hanya dijadikan cerita yang asyik untuk
dopidatokan.
Aku jadi curiga terhadap segala kecurigaan yang dibudidayakan untuk menciptakan
ketakutan.
Aku jadi curiga terhadap semua sandiwara yang dimainkan.
Aku jadi curiga, bahwa kecurigaanku pun selalu dicurigai
Aku jadi curiga….
Aku curiga…..
Aku curiga…..
Aku curiga…..
Aku curiga…..
Mendadak ada jaring-jaring besar turun yang memerangkap SIWI. SIWI berjuang keras
untuk lolos dari jaring itu. Ia berteriak-teriak marah dan terus bergulat mencoba
meloloskan diri dari belitan jaring raksasa itu. Tapi jaring itu ternyata lebih kuat.. Jaring
itu terus membungkus, meringkus. Siwi terus saja mengerjat meronta-ronta mencoba
membebaskan diri. Teriakannya kian lama kian melemah. tenaganya terkuras, lantas
perlahan lemas. Lampu perlahan meredup.Kemudian terdengar sayup suara jeruji
dipukuli, seperti bagian awal. Dentang itu perlahan mengeras, dan mengeras. Sampai
panggung menggelap. Dan yang tersisa hanya cahaya yang bagai lembing perak menimpa
kisi-kisi jeruji. Sementara dentang jeruji dipukuli masih sesekali terdengar….
.
Bantul 26 Februari 2000
Dimainkan Butet Kartaredjasa
Pemandu Pengolah Gagasan: Adi Wicaksono
Supervisi Penyutradaraan: Jujuk Prabowo
Penata Musik: Djaduk Ferianto
Pemusik: Djaduk, Indra Gunawan, Jono, Koco, Margiyono, Vievien
Dimainkan pertama kali di Graha Bakti Budaya, TIM, 27 s/29 Maret 2000, dan di Purna
Budaya Yogyakarta, 7 & 8 April 2000.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar